SIEMENS HANDPHONE M55
Siemens handphone M55 adalah produk siemens yang
dikhususkan untuk aktivitas outdoor dan di design dengan model yang berbeda
dengan seri M sebelumnya.
Dengan dimensi body yang kecil 101 x
46 x 21 mm membuat siemens handphone ini sangat pas di genggaman tangan. Ditambah
lagi dengan design nya yang unik di bandingkan dengan handphone jenis lainnya
pada masa itu, membuat handphone ini sangat elegan di tangan kita.
Handphone ini pertama kali di
luncurkan pada tahun 2003. Dan sudah mendukung fasilitas 2G (GSM 900/1800/1900)
dengan type display CSTN, 4096 color 101 x 80 pixels, 7 lines.
Handphone ini bisa di bilang sangat
stabil dan kuat. Dari casing yang tebal dan tidak mudah pecah sampai kualitas
mesin handphone yang tahan terhadap benturan, guncangan, uap air dan suhu panas
yang mencapai hingga 40 derajad celcius. Dengan keadaan yang sangat extrim
tersebut mesin handphone masih bisa berfungsi dengan baik.
Saat ini, handphone siemens M55 banyak
digunakan sebagai peralatan server pulsa dan sms gateway (karena kekuatan
sinyal dan kestabilannya) dan ini sudah digunakan oleh banyak server yang ada
di seluruh indonesia selama bertahun- tahun. Untuk menghubungkannya ke
komputer, biasanya menggunakan kabel USB atau serial port.
Keunggulan lain dari handphone siemens
M55 adalah kemampuannya mengupdate firmware oleh pengguna secara langsung baik
yang resmi maupun yang tidak resmi. Dengan mengupdate firmware handphone, maka
kita bisa mendapatkan software yang seharusnya lebih stabil/ lebih baik
dibandingkan dengan software sebelumnya. Dan kita juga bisa mendapatkan menu baru
dari firmware baru tersebut (keunggulan
ini dimiliki oleh sebagian besar handphone siemens).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar